Berita

Forum Kholifatunnisa, Tempat Curhat Perempuan di Cisaat

Author

Selain sebagai tempat berbagi pengalaman, pertemuan Forum Kholifatunnisa juga tempat mencurahkan segala permasalahan yang dihadapi ibu-ibu pengurus di lingkungan kelompok dan koperasi dampingan Pusat Pengembangan Sumber Daya Wanita [PPSW] Pasoendan di Cisaat, Kabupaten Sukabumi.

Pertemuan Forum Kholifatunnisa dilaksanakan satu bulan sekali yang diselenggarakan oleh PPSW Pasoendan wilayah Sukabumi. Ada 20 ibu-ibu pengurus kelompok dan koperasi bercerita suka-duka pada saat mengelola kelompok dan Koperasi [29/3/2010]. Menurut koordinator PPSW Pasoendan, Endang Sri Rahayu [27], melalui pertemuan Forum Kholifatunnisa ibu-ibu pengurus kelompok dan koperasi banyak belajar pelbagai hal untuk mengatasi permasalahan di lingkungan kelompok dan koperasinya.

“Masalah kehadiran Rapat Bulanan, suami kurang mendukung dan penilaian negatif dari sebagian masyarakt itu terjadi hampir di setiap kelompok dan koperasi karena masih kuatnya budaya patriarki,” ujarnya.

Setelah diskusi ibu-ibu pengurus kelompok dan koperasi diundang untuk mengikuti pelatihan pasangan suami istri [Pasutri]. Forum Gabungan Perempuan Basis [FGPB] berharap kegiatan ini akan mendorong berubahnya pola pikir para suami untuk mendukung kegiatan para istri [EN].

Satu komentar untuk “Forum Kholifatunnisa, Tempat Curhat Perempuan di Cisaat

  1. Peran perempuan sering tenggelam dibalik stigma. Senang mendengar ada forum yang memfasilitasi perempuan terutama keluarga TKI untuk bertukar pikiran. sangat membantu sekali. saya kapan waktu bolehkah belajar dari teman2 yang mengelola web ini?

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.