Dawini Meninggal Dengan Tragis di Sumur Majikan

Author

Dawini, Tenaga Kerja Indonessia (TKI) asal Desa Pegangan Lor, RT 02, RW 03, Kecamatan Kapetakan Kabupaten Cirebon, Jawa Barat meninggal denan tragis di Taiwan. Jenasah Dawini ditemukanNara, adik korban yang juga menjadi TKI di sebuah sumur milik majikan di Zhongxi LN,GuoxingTownship,  Nantou Country 54447,Taiwanpada pertengahan November 2011.

Dawini diberangkatkan keTaiwanoleh PT. Pandu Abdi Pertiwi (23/12/2010). Dawini ditempatkan  oleh agen pada majikan yang bernama Qiu Bi Lan. Saat bekerja di Taiwan Dawini masih menjalin kontak dengan adiknya yang juga menjadi TKI di Taiwan, namun sejak 18 November 2011, Dawini tidak dihibungi oleh adiknya. Mendapati sang kakak tidak bisa dihubungi, timbullah kecurigaanNaraperihal kondisi kakaknya.

Narakemudian mendatacngi rumah majikan Dawini dan menanyakan keberadaan sang kakak. Menurut Nara sang majikan hanya menjelaskan bahwa korban sudah beberapa hari sudah tidak ada dirumah. Majikan Dawini menyampaikan padaNara, Dawini telah pamit untuk mengunjungiNarayang ada dikota.

Curiga dengan penyataan sang majikan,Naramenghubungilimatemannya sesame TKI di Taiwan. Begitu kelima temannya datangNaramemaksakan diri menggledah rumah majikan, setelah pencarian selama tiga jam, kecurigaan semakin memuncak setelah diketemukan bau busuk disekitar sumur majikan korban.Narasangat terkejut ketika menjumpai tubuh kakanya yang ada didalam sumur majaikan dalam kondisi tidak bernyawa.

“Kami tidak tau pasti apa penyebabnya setelah pencarian tiga jam, saya dan kawan-kawan menemukan jenazah kakak saya di dalam sumur, kemudian kami menghubungi Polisi terrdekat di lokasi rumah majikan. Begitu Polisi tiba di rumah majikan, jenasah diangkat, betapa tragisnya jenazah kakak saya ditemukan dalam kondisi kedua bola matanya hampir keluar.”  tuturNaradalam pesan singkat yang disampaikan melalui telepon seluler.

Nara beserta kawan-kawannya sesame TKI di Taiwan segera melakukan koordinasi dengan menghubungi berbagai pihak, dari perwakilan Pemerintah Indonesia di Taiwan, keluarga di tanah air, dan piahak-pihak yang dapat membantu dan mendampingi kasus ini. Upaya terus dilakukanNaradan kawan-kawan untuk memperjelas penyebab kematian kakaknya.

Belum ada komentar.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.