Berita

Lombok Utara Optimalkan Pembinaan Terhadap Calon TKI

Author

H-Alwi, Kepala Dukcapiltrans Kabupaten Lombok Utara
H-Alwi, Kepala Dukcapiltrans Kabupaten Lombok Utara

LOMBOK UTARA – Antisipasi terhadap praktik penipuan pengiriman tenaga kerja oleh Pelaksana Penempatak Tenaga Kerja Indonesia Swasta (PPTKIS) illegal penting dilakukan. Dinas Kependudukan, Catatan Sipil, Sosial dan Ketenagakerjaan (Dukcapilsosnaker) Kabupaten Lombok Utara saat ini menguatkan pengawasan terhadap keberadaan PPTKIS yang masuk di Lombok Utara. Hal lain yang terus dilakukan Dukcapilsosnaker Lombok Utara adalah pembinaan langsung kepada masyarakat.

Kepala Dinas DukcapilSosnaker Kabupaten Lombok Utara, Alwi  mengatakan, dari 164 PPTKIS yang resmi di Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB), hanya 10 PPTKIS yang terdaftar dan mengantongi ijin operasi, termasuk mereka yang memiliki kantor cabang di Lombok Utara. Beberapa PPTKIS yang lain tidak terdaftar dan diperkirakan masih banyak PPTKIS illegal yang bereaktivitas di Lombok Utara.

Hal tersebut semakin didukung dengan kecenderungan masyarakat (calon TKI) yang lebih memilih menggunakan jalur tidak resmi yang memang praktis.

Alwi menegaskan banyak tindak penipuan yang dialami para calon TKI Lombok Utara oleh PPTKIS yang tidak mengantongi ijin oprerasi. Pemerintah akan lebih selektif dalam memberikan perizinan administrasi kepada calon TKI dan PPTKIS, terlebih setelah moratorium pemerintah dengan negara Arab Saudi dicabut.

Selain itu pihaknya bersama beberapa pemegang kebijakan lain, juga membentuk tim khusus yang memantau kegiatan perekrutan tenaga kerja. Tim tersebut, selain melakukan pemantauan, juga melakukan pembinaan dan sosialisasi mekanisme menjadi tenaga kerja migran. (rasidibragi/ari)

Satu komentar untuk “Lombok Utara Optimalkan Pembinaan Terhadap Calon TKI

  1. ass.wb.pak Rasidi bragi fm, mantap dan maju terus sebagai kontributor Pusat Sumber Daya Buruh Migran Kabupaten Lombok Utara. semoga informasi yang diberikan sebagai pencerahan dan perhatian dari pemerintah selaku pemangku kebijakan, Salam Komunitas

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.