Jenis-Jenis Layanan Credit Union

Author

Agung KN berbagi strategi pengaturan keuangan pribadi dan keluarga bersama Forum Warga Buruh Migran di Cilacap
Agung KN berbagi strategi pengaturan keuangan pribadi dan keluarga bersama Forum Warga Buruh Migran di Cilacap

Kelompok yang mengembangkan Credit Union (CU) bisa menyelenggarakan sejumlah layanan simpan maupun pinjam. CU mengandalkan kemampuan sendiri dalam menciptakan modal, lalu meminjamkan kembali 70-80 prosen pada anggotanya. Seluruh layanan bukan untuk mencari keuntungan, namun untuk meningkatkan kesejahteraan anggota.

Menurut Agung KN, pegiat CU Jakarta, layanan utama lembaga CU adalah simpanan dan pinjaman. Layanan simpanan bisa berbentuk simpanan saham, simpanan unggulan, simpanan harian dan simpanan berjangka. Layanan pinjaman berbentuk pinjaman khusus dan pinjaman produktif. Selain itu, ada CU yang telah menyelanggarakan produk sosial, seperti solidaritas duka cita.

“Kekuatan credit union terekspresi dari kesetiaan anggota untuk menjadi penabung dan peminjam yang baik,” tegasnya.

Simpanan modal merupakan simpanan kepemilikan yang wajib dimiliki oleh setiap anggota yang nilainya sama. Simpanan saham tidak dapat ditarik selama yang bersangkutan masih berstatus anggota. Simpanan unggulan merupakan simpanan untuk masa depan dengan balas jasa simpanan (BJS) di atas nilai inflasi.

Simpanan harian merupakan simpanan yang periode transaksi harian. Simpanan berjangka berupa simpanan yang hanya bisa diambil dalam periode tertentu, misalnya 3 bulan, 6 bulan, maupun 1 tahun.

Pinjaman khusus biasa disebut kapitalisasi bertujuan untuk menciptakan modal anggota. Modal itu mendorong anggota untuk membangun aset melalui kebiasaan menabung. Pinjaman produktif berfungsi untuk meningkatkan pendapatan anggota melalui pengembangan usaha produktif.

Agung KN menyarankan layanan pinjaman sebaiknya baru bisa diakses setelah anggota pernah mengikuti pendidikan dasar dan menabung secara rutin selama tiga bulan.

Tulisan ini ditandai dengan: credit Credit Union ekonomi TKI TKI Cilacap wirausaha tki 

Belum ada komentar.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.