Berita

RAB Koperasi Hasanah, Sarana Penyebarluasan Informasi

Author

SUKABUMI. Rapat Anggota Bulanan (RAB) dapat menjembatani komunikasi dan silaturahmi antaranggota dan pengurus Koperasi Hasanah. RAB juga menambah pengetahuan bagi para anggotanya. Ada 30 orang yang menghadiri kegiatan yang dilaksanakan pada 10 Juni 2010 ini.

Koperasi Hasanah berada di wilayah Kecamatan Kebonpedes, tepatnya di Kampung Cirangkong Rt 07 Rw 02, Desa Cikaret, Kecamatan Kebonpedes. Koperasi Hasanah merupakan salah satu kelompok dampingan Pusat Pengembangan Sumber Daya Wanita (PPSW) Pasoendan di Kabupaten Sukabumi. RAB rutin dilakukan setiap bulan untuk meningkatkan pendapatan koperasi,dan menumbuhkan rasa memiliki bagi anggota.

Menurut Mimin (32), Pengurus Koperasi Hasanah, dalam kegiatan ini bukan hanya membahas perkembangan keuangan tetapi  disampaikan juga materi tentang Kesehatan Reproduksi (Kespro) yang diperoleh dari pelatihan kegiatan pasutri (pasangan suami istri).

“Kesehatan reproduksi bagi perempuan sangat penting tetapi hanya sebagian kecil saja yang sadar hal ini, terutama laki-laki (para suami). Terbukti  50 prosen peserta yang hadir mengakui bahwa yang menentukan untuk ikut program Keluarga Berencana (KB) adalah suaminya. Mereka tidak diberi kesempatan untuk memilih, meski itu akan berdampak negatif bagi sang istri,” ungkapnya.

Pada kegiatan ini diberikan pengarahan tentang perlu adanya keterbukaan antara suami dan istri, khususnya dalam bidang kesehatan reproduksi. Koperasi Hasanah berharap peserta mempunyai kesadaran kritis dan mampu menentukan pilihan alat kontrasepsi apa yang aman dan nyaman, bahkan mampu memberikan penjelasan kepada suaminya mengenai pentingnya alat kontrasepsi  untuk menjarangkan kelahiran sesuai dengan jumlah anak yang direncanakan.

[podcast]https://buruhmigran.or.id/audio/hasanah.mp3[/podcast]

Belum ada komentar.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.