News

(Bahasa Indonesia) Maksimalkan Jambore BMI, DPN SBMI Berbagi Buku

Author

Sorry, this entry is only available in Indonesian.

“BAGI BUKU”, Jelang Jambore Buruh Migran 2013 di Cilacap 10-12 Juni 2013, DPN SBMI sibuk berkemas. DPN SBMI akan membawa buku-buku untuk dibagikan ke pengurus cabang yang hadir di acara tersebut. Pada acara yang digelar Lakpesdam NU Cilacap (Jambore BMI), sekitar 20 anggota SBMI akan hadir dari perwakilan beberapa DPC, seperti DPC SBMI Lampung, Kerawang, Jakarta, Wonosobo, Banyuwangi, dan Indramayu.

 

Buku-buku yang akan dibagikan antara lain, materi paralegal, analisis trafficking, analisa kebijakan anggaran, mendefinisikan Indonesia, Karton Migrasi Aman, Karton Prosedur Klaim Asuransi, Buku tentang Pancasila, Materi Pengelolaan Keuangan bagi Buruh Migran, Kalender SBMI, dan pelbagai pengetahuan lain. Kegiatan bagi buku yang dilakukan DPN SBMI merupakan upaya untuk berbagi pengetahuan dan penguatan kapasitas anggota di daerah.

“Kami (Pengurus DPN SBMI), yang ada di Jakarta, akan terus mengikuti isu kebijakan buruh migran, selain fungsi koordinasi dengan anggota di daerah, kami juga menjalankan fungsi distribusi pengetahuan ke kawan-kawan anggota di daerah. Karena Serikat akan kuat, jika anggota memiliki pengetauan yang merata. Kegiatan bagi buku ini diharapkan semakin memperkuat semangat pembelaan pengurus DPC terhadap konstituen SBMI di daerah,”tutur Hariyanto, Koordinator Advokasi dan Penanganan Kasus DPN SBMI.

Selain buku-buku seputar isu buruh migran, DPN SBMI juga akan membagikan data dan pelbagai dokumen yang diperoleh dari proses permohonan informasi publik melalui prosedur UU KIP. Beberapa dokumen d

Hariyanto, saat mengemasi buku yang akan dibagian pada anggota SBMI di acara Jambore Buruh Migran yang digelar Lakpesdam NU Cilacap 10-12 Juni 2013
ari proses mendesak KIP di badan-badan publik yang terkait pelayanan dan perlindungan TKI, antara lain SOP Pelayanan WN
I/TKI di lingkungan Perwakilan, data kasus TKI, penjelasan soal pengawasan PPTKIS, beberapa SOP kerja di BP3TKI, dll.
Belum ada komentar.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.